Pernah Melihat Imu! Ini 7 Fakta Menarik Sabo di One Piece

Sabo merupakan salah satu karakter yang menarik serta memiliki peran penting dalam serial manga dan anime One Piece. Telah diketahui bahwa dulu saat masih kecil dia sering menghabiskan waktu dengan Ace dan Luffy, sampai akhirnya mereka mengikat hubungan sebagai saudara angkat.

Sekarang ini, Sabo telah menjadi Kepala Staff Pasukan Revolusi dan memiliki nama yang terkenal di dunia. Selain dua hal itu, masih ada lebih banyak lagi hal-hal menarik yang telah diketahui tentang Sabo. Penasaran apa saja?

Berikut ini ada pembahasan tentang 7 fakta menarik Sabo!

1. Berkali-kali Selamat dari Maut

Fakta menarik Sabo yang pertama adalah dia telah beberapa kali berhasil selamat dari maut. Saat baru mulai berpetualang, kapal kecil Sabo ditembak oleh seorang Tenryuubito. Peristiwa itu sangat mengenaskan dan membuat orang-orang mengira Sabo sudah mati. Faktanya, saat sekarat di lautan dia ditolong oleh Dragon, sehingga Sabo berhasil selamat dari peristiwa tersebut.

Diketahui juga saat kilas balik di Mary Geoise ditampilkan, Sabo sempat masuk ke dalam ruangan Takhta Kosong, di mana dia bertemu dengan Imu dan Gorosei. Di sana, Sabo diserang oleh mereka, sehingga mendapatkan luka yang cukup serius. Sebenarnya, mereka pun ingin menyerang Sabo kembali, dan apabila dia terkena serangan tersebut, hasilnya bisa fatal. Namun, Raja Cobra pasang badan untuk melindungi Sabo, sehingga dia bisa keluar dari ruangan itu dengan selamat.

Sabo juga diketahui pernah singgah di Kerajaan Lulusia. Kemudian, kerajaan tersebut dihancurkan oleh Pemerintah Dunia memakai Mother Flame. Untung saja, saat Kerajaan Lulusia hancur, Sabo sudah berada di atas kapal, sehingga lagi-lagi dia selamat dari maut.

2. Pernah Melihat Imu dan Perubahan Wujud Gorosei

Seperti yang telah dibahas dalam poin sebelumnya, Sabo pernah masuk ke dalam ruangan Takhta Kosong, saat ada Imu dan para Gorosei di sana. Dengan begitu, Sabo menjadi satu dari sedikit orang yang telah mengetahui tentang eksistensi dari Imu.

Tidak hanya itu saja, di sana Imu dan para Gorosei pun berubah wujud menjadi makhluk-makhluk misterius, dan Sabo menyaksikan perubahan tersebut. Jadi, Sabo telah melihat seperti apa penampilan Imu dan para Gorosei dalam bentuk perubahan mereka.

3. Difitnah Membunuh Raja Cobra

Fakta menarik Sabo yang berikutnya adalah difitnah telah membunuh Raja Cobra. Padahal, Raja Cobra mati karena ulah dari Imu dan Gorosei. Namun, berhubung Sabo juga berada di sana dan ada kamera yang berhasil mendapatkan foto Sabo di samping tubuh Raja Cobra yang telah tergeletak di lantai, maka hal tersebut pun menjadi berita bohong yang sangat menarik.

Berita tersebut segera tersebar ke seluruh dunia melalui koran, sehingga banyak orang salah paham dengan mengira Sabo benar-benar melakukan hal tersebut. Dragon bahkan terkejut ketika membaca berita itu, tapi setelah Sabo kembali ke Kamabakka, dia menceritakan yang sebenarnya kepada Dragon.

4. Disebut sebagai Kaisar Api

Di Mary Geoise, Sabo yang ditemani oleh tiga Komandan Pasukan Revolusi sukses mendeklarasikan perang terhadap Tenryuubito. Kabar itu tentu sangat menghebohkan, apalagi ditambah dengan berita bohong soal Sabo yang menghabisi Raja Cobra.

Hal tersebut pun memicu terjadinya pemberontakan di beberapa negeri yang berafiliasi dengan Pemerintah Dunia. Orang-orang yang memberontak di negeri-negeri itu, banyak yang sangat mengidolakan Sabo. Bahkan, di salah satu negeri para pemberontak memasang foto Sabo berukuran besar lalu ada orang yang berorasi penuh semangat tentang Sabo.

Namanya pun menjadi lebih terkenal dibanding sebelumnya, dan orang-orang yang memberontak mulai menyebut Sabo sebagai sang Kaisar Api.

5. Pengguna Mera-Mera no Mi setelah Ace

Fakta menarik Sabo lainnya adalah dia merupakan seorang pengguna Buah Iblis Mera-Mera no Mi setelah Ace. Dia mendapatkan Buah Iblis tersebut di Koloseum Corrida, Dressrosa. Sabo pun mengonsumsi Buah Iblis itu, sehingga dia mendapatkan kekuatan Logia Api.

Walaupun Sabo masih belum lama memiliki kekuatan tersebut, tapi dia bisa menguasainya dengan baik. Bahkan teknik Hiken yang dulu menjadi andalan bagi Ace, sudah bisa langsung dipakai oleh Sabo. Sabo memang sangat cocok dengan kekuatan dari Buah Iblis Mera-Mera no Mi itu.

6. Pernah Melawan Fujitora

Sabo pernah terlibat pertarungan melawan Admiral Fujitora. Fakta menarik tentang Sabo ini terjadi ketika mereka sedang berada di Kerajaan Dressrosa. Fujitora memimpin pasukan Angkatan Laut untuk mengejar Luffy, tapi mereka dihentikan oleh Sabo seorang diri.

Sabo bisa mengalahkan para Marinir bawahan dengan sangat mudah, karena perbedaan kekuatan mereka terlalu jauh. Bahkan, ada seorang Vice Admiral bernama Bastille yang ikut di sana, yang juga mampu Sabo kalahkan dengan cepat. Satu-satunya musuh kuat dari antara para Angkatan Laut di tempat tersebut hanya Fujitora saja.

Pertarungan Sabo melawan Fujitora berlangsung dengan cukup sengit, walau pertarungan itu hanya berjalan cukup singkat dan terhenti tanpa ada yang menang atau kalah.

7. Menguasai Teknik Ryusoken

Sabo menguasai suatu teknik bertarung unik yang bernama Ryusoken atau Dragon Claw Fist. Teknik tersebut membuat cengkraman dari jari tangan Sabo menjadi sangat kuat, sehingga dia bisa menghancurkan berbagai objek yang dicengkramnya.

Bahkan, benda keras seperti pedang milik Vice Admiral Bastille pun bisa hancur dengan mudah karena Ryusoken dari Sabo. Teknik itu tentu dilengkapi dengan Busoshoku Haki, sehingga bisa memberikan dampak yang semakin kuat.

Itulah 7 fakta menarik tentang Sabo!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *